Delegasi Rasulullah ﷺ ke berbagai Negeri
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengutus Amr bin Umayyah adh-Dhamri kepada an-Najasyi untuk mengantarkan surat beliau, lalu an-Najasyi pun masuk Islam. Semoga Allah meridhainya dan menerangi kuburnya.
Nabi juga mengutus Dihyah bin Khalifah al-Kalbi kepada Heraclius, pemimpin besar Romawi. Heraclius terarik terhadap Islam, bahkan hampir memeluknya, namun pada akhirnya ia tidak jadi masuk Islam. Akan tetapi, sebagian orang meriwayatkan bahwa ia masuk Islam sesudah itu. Sunaid bin Dawud meriwayatkan dalam Tafsiir-nya sebuah hadits mursal yang menunjukkan bahwasanya Heraclius benar benar masuk Islam. Abu Ubaid meriwayatkan sebaliknya dalam kitab al-Amuaa, yakni sebuah hadits mursal yang menegaskan bahwa Heraclius tidak jadi masuk Islam.
Beliau mengutus pula’ Abdullah bin Hudzalah as-Sahmi kepada Kisra, Raja Persia. Namun, raja tersebut berlaku sombong dan merobek robek surat Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam Allah azza wa jalla pun mencabik-cabik (meluluh lantakkan) kerajaannya dengan sehancur-hancurnya melalui do’a Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam karena perlakuannya itu.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengutus Hathib bin Abi Balta’ah kepada Raja Muqauqis, Penguasa Iskandariyah dan Mesir. Ia iuga sudah dekat (tertarik) dengan Islam, namun tidak disebutkan apakah ia masuk Islam atau tidak. Meskipun demikian, raja itu mengirimkan berbagai hadiah dan bingkisan kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Nabi juga mengutus Amr bin al-Ash gb kepada dua Raja Oman, hingga keduanya pun masuk Islam. Bahkan, mereka memberikan kebebasan kepada ‘Amr untuk mengumpulkan zakat dan memutuskan hukum di tengah masyarakat. Semoga Allah meridhai keduanya.
Kemudian, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengutus Salith bin ‘Amr al-‘Amiri kepada Haudzah bin ‘Ali al-Hanafi di Yamamah. Beliau juga mengutus Syuja’ bin Wahb al-Asadi kepada al-Harits bin Abu Syammar al-Ghassani, Raja Balqa’ di negeri Syam. Beliau pun mengutus al-Muhajir bin Abu’Umayyah al-Makzhumi kepada al-Harits al-Himyari.
Nabi lalu mengutus al Ala’ bin al-Hadhrami kepada al-Mundzir bin Sawi al-‘Abdi, Raja Bahrain, kemudian raja itu pun masuk Islam.
Beliau juga mengutus Abu Musa al-Asy’ari dan Mu’adz bin Jabal radiayallahu kepada penduduk Yaman, hingga sebagian besar pemimpin dan rakyatnya masuk Islam.
sumber : Sirah Nabi ﷺ oleh al-Hafizh Ibnu Katsir Rahimahullah